Tips agar Pemakaian Power Bank Tidak Merusak BlackBerry



Membaca kekhawatiran tentang penggunaan power bank pada sejumlah smartphone, berikut Blogger Gundul suguhkan tips agar pemakaian power bank tidak merusak Blackberry. Tips ini didasari banyaknya keraguan tentang keamanan penggunaan power bank sebagai portable charger, yang dapat dimanfaatkan untuk mengisi baterai BlackBerry ketika dalam kondisi mobile (on the go).

Pada dasarnya, penggunaan power bank tidaklah sedemikian fatal hingga membuat baterai BlackBerry menggelembung dan mudah drop daya tampungnya. Agar pemanfaatan power bank untuk mengisi baterai BlackBerry tidak merusak smartphone ini, sobat dapat memastikan ketiga hal berikut telah sesuai yang disarankan.

Kualitas (Mutu Power Bank)
Pastikan power bank yang sobat pakai telah terbukti kualitas dan kehandalannya. Pilihlah merk-merk terkenal karena umumnya produsen tidak akan mempertaruhkan nama baiknya dengan memproduksi power bank berkualitas rendah atau bahkan abal-abal.

Kondisi (Matikan Gadget)
Ketika mengisi baterai BlacBerry dengan power bank, pastikan gadget tersebut dalam kondisi mati (off) karena jika dalam kondisi hidup, berarti sobat memaksa baterai BalckBerry tersebut untuk bekerja ganda, alias memberi sekaligus menerima energi dalam waktu yang sama. Hal ini tentu tidak disarankan karena bisa merusak baterai.

Indikator (Penanda Fungsi Alat)
Umumnya power bank dilengkapi dengan lampu indikator yang akan menunjukkan kondisi transfer energi. Jika gadget yang diisi penuh, lampu indikator akan menyala/mati, tergantung dari masing-masing petunjuk penggunaan alat. Pada kondisi ini, kita harus mencabut colokan power bank yang menancap ke gadget BlackBerry.

Itulah beberapa hal yang sering dilupakan ketika dihadapkan pada pemanfaatan power bank untuk mengisi baterai BlackBerry. Jika ketiga hal tersebut tidak dipenuhi atau diikuti, kemungkinan BlackBerry sobat rusak karena pemakaian power bank dapat saja terjadi.

Demikian tips agar pemakaian power bank tidak merusak handphone BlackBerry. Untuk informasi lengkap, baca juga info seputar power bankSelamat  ber-power bank ria. Salam.

Kategori:

6 komentar:

  1. Secara umum, penggunaan powerbank memang harus memperhatikan hal-hal diatas...

    BalasHapus
  2. Makasih ya !!! ☺

    BalasHapus
  3. @Tehnogadget: Yup, menjaga powerbank berarti menjaga aset tenaga gadget kita.
    @Palembang Iman: Makasih dah mampir Sob...

    BalasHapus
  4. Untuk yg ketiga sob, di power bank kan ada otomatis trhntinya arus dgn dtndai matinya lampu penanda. Mhn pncrahan untk hal ini ya sob.

    BalasHapus
  5. Untuk yg ketiga sob, di power bank kan ada otomatis trhntinya arus dgn dtndai matinya lampu penanda. Mhn pncrahan untk hal ini ya sob.

    BalasHapus
  6. Sempet khawatir pas mau pake PB, takut ngerusak BB :)

    BalasHapus